The Source Denver

Teknologi Informasi dan Komunikasi

  • Aplikasi
    • Android
    • PC
    • PC & Android
  • Tutorial
    • Internet
    • Laptop
    • Media Sosial
    • Microsoft Office
    • Mobile
    • Online Shop
    • Provider
    • Tips & Trik
You are here: Home / Tutorial / Tips & Trik / Cara Menampilkan Layar Hp Ke Laptop

Cara Menampilkan Layar Hp Ke Laptop

Cara menampilkan layar hp ke laptop kini sudah menjadi hal yang wajar bagi kebanyakan orang. Karena hanya dengan kabel USB dan dengan Wifi saja kamu sudah dapat menghubungkan layar Android ke layar laptop/PC kamu.

Aplikasi-aplikasi yang akan dibahas pada pembahasan kali ini adalah murni tanpa root, dan dapat dihubungkan dengan Windows 7, Windows 10, dan berbagai OS yang ada.

Jika kamu ingin tanpa aplikasi, kamu cukup dengan Wifi, atau dengan USB tanpa aplikasi Nah, apa sajakah aplikasi-aplikasi tersebut? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini:

Daftar Isi

  • 1. Vysor
  • 2. ApowerMirror
  • 3. AirDroid
  • 4. Screen Stream Mirroring MobZapp
  • 5. Mobizen
  • 6. Screen Mirror
  • 7. BBQScreen
  • 8. PC Link
  • 9. Wondershare MirrorGo

1. Vysor

 Cara Menampilkan Layar HpCara menampilkan layar hp ke laptop yang pertama adalah dengan menggunakan aplikasi yang bernama “Vysor”. Aplikasi ini sendiri merupakan aplikasi mirroring ekstensi dari Google Chrome. Ekstensi dari Google Chrome tersebut bisa kamu operasikan menggunakan Windows, Linux, MacOS dan Ubuntu.

Cara menggunakan aplikasi Vysor:

  • Langkah pertama download aplikasi “Vysor” yang ada di Playstore. Kemudian Install dan jalankan aplikasi tersebut di Android kamu.
  • Langkah kedua klik “Open Developer Option”. Dan nyalakan “USB Debugging” di Android Kamu.
  • Langkah ketiga klik opsi “Send Download Link” pada aplikasi Vysor.
  • Langkah keempat buka browser Chrome, lalu download dan install extension Vysor. Lalu buka aplikasi tersebut di browser Chrome.
  • Langkah lima klik “Find Devices” yang ada pada extension tersebut. Kemudian lanjutkan langkah dengan klik device yang kamu gunakan tersebut dan lalu tinggal klik “Select”.

2. ApowerMirror

cara menampilkan layar hp ke laptop tanpa kabel

Cara menampilkan layar hp ke laptop yang kedua dengan menggunakan aplikasi “ApowerMirror”. ApowerMirror merupakan aplikasi dapat digunakan untuk mirror dari layar Android Anda ke layar PC, atau bisa juga dengan sebaliknya.

Cara menggunakan aplikasi ApowerMirror:

  • Langkah pertama download aplikasi “ApowerMirror” di laptop dan Android kamu.
  • Langkah kedua buka aplikasi ApowerMirror di laptop, lalu klik “WiFi Connection”.
  • Langkah ketiga buka ApowerMirror di Android kamu, kemudian klik tombol “M” di bagian bawah layar.
  • Langkah keempat selanjutnya akan muncul nama laptop kamu di aplikasi ApowerMirror yang akan kamu hubungkan tersebut.
  • Langkah kelima lalu pilih “Phone Screen Mirroring”. Dan sekarang Android kamu sudah terhubung dengan laptop yang kamu gunakan.

Simak juga: 8 Cara Menghilangkan Malware di Android dan PC Terbaik

3. AirDroid

cara menampilkan layar hp ke laptop tanpa aplikasiCara menampilkan layar hp ke laptop yang ketiga dengan menggunakan aplikasi “AirDroid”. AirDroid sendiri merupakan aplikasi yang ditujukan untuk pengguna Android saja. AirDroid sangat bermanfaat untuk kamu yang ingin menghubungkan perangkat Android ke komputer melalui jaringan nirkabel.

Cara menggunakan aplikasi AirDroid:

  • Langkah pertama download dan install terlebih dahulu aplikasi “AirDroid” yang ada di PLaystore.
  • Langkah kedua buka browser, lalu buka web AirDroid seperti pada contoh gambar berikut:
  • Langkah ketiga kamu buka aplikasi AirDroid lagi di hp kamu lalu klik tombol scan barcode seperti gambar berikut:
  • Langkah keempat lakukan scanning barcode dari hp Android kamu ke laptop yang kamu gunakan. Lalu AirDroid di browser laptop kamu akan menyambungkan layar Android ke laptop.

4. Screen Stream Mirroring MobZapp

cara menampilkan layar hp ke laptop windows 7

Cara menampilkan layar hp ke laptop yang keempat dengan menggunakan aplikasi “Screen Stream Mirroring”. Screen Stream Mirroring adalah aplikasi yang kamu gunakan untuk berbagi layar secara langsung dari Android ke perangkat PC.

Cara menggunakan aplikasi Screen Stream Mirroring:

  • Cara Menggunakan Screen Stream Mirroring:
  • Pertama kamu download aplikasi “Screen Stream Mirroring” di Google Play Store.
  • Kedua silahkan buka aplikasinya, lalu klik “Start Stream Mirroring” pada pemberitahuan yang muncul pada layar smartphone kamu.
  • Ketiga akan muncul URL yang bisa kamu gunakan untuk menyambungkan perangkat Android dengan perangkat laptop yang kamu gunakan.
  • Keempat kamu buka Google Chrome atau Firefox yang ada di laptop.
  • Ketujuh silahkan kamu akses melalui URL yang kamu dapatkan pada aplikasi Screen Stream Mirroring. Misalnya URL yang ada di aplikasi adalah http://192.168.1.29:5000/sceeen, maka copy Url tersebut pada browser yang kamu gunakan. Lalu tekan “Enter” pada keyboard.
  • Sekarang, layar Android kamu akan terlihat di browser laptop.

Pelajari Juga: Cara Root Hp Android Semua Tipe dengan PC dan Tanpa PC

5. Mobizen

cara menampilkan layar hp ke laptop windows 8

Cara menampilkan layar hp ke laptop yang dengan menggunakan aplikasi “Mobizen”. Mobizen adalah sebuah aplikasi yang dapat digunakan untuk menghubungkan Android ke layar komputer dan sebaliknya. Dengan aplikasi ini kamu dapat melihat segala sesuatu dari Android Kamu di layar komputer.

Fitur menarik lainnya dari Mobizen yaitu dapat mengelola semua berkas yang ada di Android menggunakan PC kamu. Kamu dapat melihat semua foto dan file lainnya di Androidmu dari layar komputer, menghapus berkas, dan bahkan menyimpan dokumen.

Cara menggunakan aplikasi Mobizen:

  • Pertama kamu download terlebih dahulu aplikasi “Mobizen” di Google Play Store kamu.
  • Kedua silahkan buat akun, dengan cara masukkan email dan password yang kamu gunakan.
  • Ketiga setelah kamu berhasil Login dengan akun Mobizen, langkah selanjutnya aplikasi Mobizen akan menunggu pengkoneksian ke website Mobizen di laptop atau PC.
  • Keempat kamu buka Mobizen menggunakan browser, dengan cara ketikkan alamat url https://www.mobizen.com
  • Kelima silahkan Login menggunakan akun yang telah kamu buat sebelumnya pada aplikasi, dengan cara masukkan alamat email dan password.
  • Keenam kamu klik “Connect”

6. Screen Mirror

cara menampilkan layar hp ke laptop dengan anycast

Cara menampilkan layar hp ke laptop yang keenam dengan aplikasi “Screen Mirror”. Screen Mirror adalah aplikasi yang dapat kamu gunakan untuk berbagi layar perangkat Android melalui jaringan WiFi serta dapat mengaksesnya dari browser perangkat komputer melalui jaringan WiFi yang sama.

Cara menggunakan aplikasi Screen Mirror:

  • Langkah pertama download dan install aplikasi “Screen Mirror” yang ada di Playstore kamu.
  • Langkah kedua buka browser, lalu buka halaman “Screen Mirror”. Seperti pada contoh gambar berikut:
  • Langkah ketiga buka aplikasi yang telah kamu install sebelumnya. Lalu kemudian klik tombol yang ada di bagian bawah pojok kanan layar.
  • Langkah selanjutnya pada halaman Screen Mirror yang ada di laptop, lakukanlah scanning barcode menggunakan Android yang kamu gunakan.

7. BBQScreen

cara menampilkan layar hp ke laptop dengan kabel

Cara menampilkan layar hp ke laptop yang ketujuh dengan menggunakan aplikasi “BBQScreen”. BBQScreen merupakan aplikasi gratis yang dapat kamu download di Playstore. Untuk dapat menjalankan aplikasi ini dibutuhkan IP addres dari kedua perangkat yang dijalankan bersamaan.

Cara menggunakan aplikasi BBQScreen:

  • Langkah pertama lakukan pengaturan terlbih dahulu di hp Android yang kamu gunakan. Caranya klik “Setting”, kemudian “Klik more..”
  • Langkah kedua klik “Tethering & portable hospot”, lalu berikan centang pada “USB tethering”.
  • Langkah ketiga silahkan download dan install aplikasi “BBQScreen” di Android kamu, lalu buka aplikasi tersebut.
  • Setelah aplikasinya terbuka, kamu lanjutkan dengan cara klik tombol “ON” yang berada di pojok kanan atas layar Android kamu.
  • Langkah selanjutnya download aplikasi BBQScreen di browser. Setelah itu ekstrak file tersebut lalu akan muncul dua folder di windows explorer kamu.
  • Langkah berikutnya buka folder yang bernama “Release”, kemudian install aplikasinya yang berekstensi “.exe”. lihat pada contoh gambar berikut!
  • Setelah aplikasinya selesai di install, lanjutkan langkah dengan cara mengetikkan “IP Addres” yang ada di Android kamu di kolom “Device network IP :”. Lalu klik “Connect”. Lihat pada contoh gambar berikut ini:

Baca Juga: 2 Cara Daftar Internet Banking BRI (Tips Aman Bertransaksi)

8. PC Link

cara menampilkan layar hp ke laptop dengan hdmi

Cara menampilkan layar hp ke laptop yang kedelapan menggunakan aplikasi “PC Link”. PC Link merupakan sebuah aplikasi yang khusus ditujukan untuk pengguna smartphone Asus saja. PC Link dapat kamu gunakan untuk dapat berbagi layar dengan laptop/PC hanya dengan menggunakan kabel USB.

Selain itu PC Link juga memberikan fitur untuk mengakses smartphone Asus dengan menggunakan mouse dan keyboard laptop/PC.

Cara menggunakan aplikasi PC Link:

  • Langkah pertama aktifkan terlebih dahulu “USB Debugging” di hp kamu. Caranya silahkah masuk ke menu “Developer Options” lalu tekan tombol “ON”. Kemudian centang juga bagian “USB Debugging” pada menu “Developer Option” dan tekan “OK”.
  • Langkah kedua download dan buka aplikasi PC Link di smartphone kamu.
  • Langkah ketiga download aplikasi PC Link di latop kamu.
  • Langkah keempat sambungkan hp kamu ke laptop yang kamu gunakan dengan kabel USB. Maka akan muncul device yang kamu gunakan di layar monitop PC Link laptop kamu.

9. Wondershare MirrorGo

cara menampilkan layar hp ke laptop asusCara menampilkan layar hp ke laptop yang kesepuluh dengan menggunakan aplikasi yang bernama “MirrorGo”. MirrorGo adalah aplikasi yang khusus digunakan untuk pengguna bermain game dari Android ke PC mereka.

Cara menggunakan aplikasi Wondershare MirrorGo:

  • Pertama kamu download aplikasi “MirrorGo Android Recorder” terlebih dahulu untuk PC/laptop.
  • Kedua Install aplikasi tersebut seperti biasa pada PC dan Android, kamu bisa mengikuti petunjuk yang ada.
  • Ketiga setelah proses instalasi di laptop selesai. Lalu buka kedua perangkat yang kamu gunakan tersebut.
  • Keempat pilihlah salah satu sambungan yang ingin kamu gunakan. Bisa menggunakan USB atau menggunakan jaringan WiFi yang sama.
  • Kelima buka aplikasi yang ada di smartphone dan setelah itu kamu akan diminta untuk mengaktifkan USB Debugging.
  • Keenam, setelah selesai mengaktifkan USB Debugging akan ada pemberitahuan yang muncul di layar PC/laptop kamu. Lanjutkan dengan cara klik “Start Now” untuk menjalankan aplikasi MirrorGo Android Recorder di PC/laptop kamu.

Simak juga: 6 Cara Membuat Portofolio Yang Baik (Lengkap Dengan Contoh)

Itulah tadi beberapa Cara menampilkan layar hp ke laptop yang cocok untuk kamu yang ingin menampilkan layar smartphone di layar Windows 7, Windows 10 atau OS yang lain.

Hanya dengan kabel USB dan dengan Wifi, kamu dapat mengghungkan dua perangkat yang berbeda. Sekian pembahasan kali ini, semoga daftar aplikasi diatas dapat membantu kamu semua. Selamat mencoba!

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

REKOMENDASI

Cara Menghilangkan Vokal pada Lagu

Game RPG Offline Android

Game Offline Android Petualangan

Cara Menyembunyikan Aplikasi

SIM Card tidak Terbaca

Copyright © 2020 Thesourcedenver.com
“Dan jika kamu menghitung-hitung nikmat Allah, niscaya kamu tak dapat menentukan jumlahnya"