Pengguna aplikasi chatting atau media sosial seperti WhatsApp, Instagram atau Snapchat pasti tak asing dengan namanya Graphics Interchange Format atau kalian kenal dengan GIF. Apa itu GIF? merupakan gambar bergerak dalam durasi pendek yang biasanya disisipi kata-kata lucu.
Cara membuat GIF sangatlah mudah, tanpa perlu keahlian khusus dan editing gambar seperti dengan photoshop juga bisa membuatnya. Kalian dapat membuatnya di PC/laptop dan HP Android dengan menggunakan website dan aplikasi GIF maker secara online.
Cara Membuat GIF
Biar nggak penasaran langsung simak ulasan cara membuat GIF dengan website dan GIF Maker online terbaik, praktis, menarik, serta hasil gambarnya pun tidak pecah. So, siap-siap untuk meninggalkan cara tradisional editing gambar seperti dengan photoshop ya gaes.
1. Picasion
Salah satu aplikasi online untuk membuat GIF adalah Picasion. Kalian bisa membuat GIF hingga 10 gambar, mengatur kecepatan transisi dan ukuran GIF yang bisa kalian atur kualitas gambar mulai dari 100 piksel hingga 450 piksel sehingga hasil gambarnya tidak pecah.
- Firstly, buka situs Picasion, situs ini bisa kalian buka di PC dan gadget kalian. Selain itu, Picasion bisa langsung membuat GIF tanpa login terlebih dahulu. Kemudian muncul halaman utama seperti gambar berikut.
Pelajari Juga: 4 Cara Menghilangkan Watermark Video (Online Dan Aplikasi)
- Berikutnya, siapkan gambar yang akan dijadikan GIF dan klik ‘Choose File’ terdapat 3 kolom, masing-masing silahkan unggah gambar pada setiap kolom.
- Jika kalian ingin menambah foto lebih dari 3, klik ‘Add one more picture’. Maksimal upload foto adalah 10.
- Kemudian atur ukuran GIF yang akan diupload, klik ‘Size’ usahakan pilih ukuran size tidak terlalu tinggi atau rendah agar kualitas gambarnya bagus dan tidak pecah. Kalian pilih dan klik ‘Normal – 300px wide’.
- Jangan lupa atur kecepatannya juga, klik ‘Speed’, pilihlah kecepatan GIF yang diinginkan mulai dari sangat cepat hingga sangat lambat.
- Langkah terakhir adalah klik ‘Create Animation’ tunggu proses upload gambar hingga beberapa saat.
- Nah GIF kalian berhasil dibuat, hebatnya aplikasi online ini, kalian bisa menyimpan hasil GIF yang dibuat sendiri dengan klik ‘Save this Animation’ gratis tanpa berbayar.
2. GIFMaker
Cara membuat GIF dengan aplikasi maker online kedua yang patut kalian coba yaitu GIFMaker. Aplikasi ini juga bisa digunakan dengan mudah secara online tanpa harus instal aplikasinya. Langsung simak langkah-langkahnya step by step sebagai berikut.
- Firstly, buka situs https://gifmaker.me/ kemudian siapkan minimal dua gambar yang berbeda.
- Upload foto yang sudah kalian siapkan tadi dengan klik ‘Upload image’, oh iya bentuk file wajib berupa PNG, atau JPG. Kelebihan dari GIFMaker ini adalah kalian bisa mengupload foto sampai 300 foto lho, keren kan!
- Setelah selesai upload gambar, maka akan muncul tulisan ‘kalian telah sukses mengupload beberapa foto’, lalu muncul gambar yang telah kalian upload di sebelah kanan pada ‘Control Panel’.
Lihat Juga: 3 Cara Menghapus Background Di Corel (Dengan Mudah)
- Silahkan mulai atur GIF yang dibuat, mulai dari ukuran GIF. Untuk kecepatan kalian tinggal geser ke kanan atau ke kiri bahkan menambahkan suara tapi hanya bisa dari youtube aja. Misalnya kecepatan animasi yakni 750 dan ukuran 125%.
- Kemudian, saatnya eksekusi dengan menekan ‘klik create GIF animation’, selain itu kalian bisa mengkombinasi GIF dengan GIF lainnya, menjadikannya video animasi maupun frame animasi dengan memilih menu-menu pada kotak merah.
- Finally, untuk menyimpan GIF dengan klik ‘Download the GIF’. Kalau semisal ukuran filenya terlalu besar, sobat bisa kecilkan ukuran file GIF dengan klik ‘Resize & Optimize Images’.
Keunggulan GIFMaker adalah kalian bisa mengupload foto sampai 300 foto secara gratis dan dimanjakan dengan fitur lengkap membuat hasil kreasi GIF kalian menjadi lebih menarik.
3. GIF di PicsArt
Nampaknya sudah sangat tidak asing lagi dengan edit foto di PicsArt online, terutama bagi kalian generasi milenial. Selain untuk mempercantik foto, PicsArt juga bisa digunakan untuk membuat GIF gratis, berikut cara membuat GIF di PicsArt dengan menggunakan hp android.
- Firstly, siapkan aplikasi PicsArt. Jika belum punya, silahkan download dulu di Playstore karena aplikasi ini memakan banyak memori maka jangan lupa siapkan memori juga supaya bisa terpasang. kemudian buka aplikasi tersebut.
- Selanjutnya, kalian bisa login, jika belum punya akun maka silahkan membuat akun terlebih dahulu. Bisa menggunakan akun google atau facebook sedangkan bagi kalian yang mau ribet pakai akun, bisa klik ‘lewati’ pada ujung kanan.
- Kemudian, ketuk tanda ‘+’.
- Pilih foto yang akan dibuat GIF. Kalian juga bisa membuat dengan wajah sendiri, nggak mesti gambar animasi.
- Setelah memilih foto maka tampilan akan muncul seperti dibawah. Kalian bisa mengeditnya terlebih dahulu supaya memperoleh hasil yang keren, misalnya atur efek, menambahkan stiker, tulisan.
- Berikutnya kalian bisa klik tanda centang yang berada disebelah kanan gambar. Maka akan terlihat hasil editan kalian, lalu klik tanda panah pada bagian kanan atas.
- Finally, klik ‘Bagikan kepada PicsArt’ kemudian klik ikon GIF pada gambar yang telah diedit tadi, dan hasil GIF tersebut bisa didownload. Tips agar tidak pecah, kualitas gambar untuk dijadikan GIF harus memiliki resolusi tinggi.
Baca Juga: Cara Menggunakan Handbrake (Untuk Compress Video)
4. GIF di Whatsapp
Cara membuat GIF online yang sekarang sedang tren adalah melalui WhatsApp. Hal ini bukan tanpa alasan karena dinilai lebih mudah untuk membuat GIF dan bisa langsung dikirimkan ke teman kalian melalui pesan wa. Dijamin suasana bisa bikin ambyar Check it out!
- Firstly, buka aplikasi WhatsApp, jangan lupa siapkan juga video yang akan dibuat menjadi GIF. Pastikan pula versi WhatsApp sudah update.
- Kemudian buka percakapan yang akan kalian kirimkan GIF video, pilih logo ‘Attachment’ klik ‘Galeri’ untuk menambahkan video. Jika kalian ingin menambahkan secara langsung bisa pilih kamera, kemudian tekan video secara langsung.
- Pilih video yang akan digunakan untuk GIF, pilihlah video mengekspresikan perasaan dan menyesuaikan tema percakapan kalian. Tidak ada batasan durasi video.
- Berikutnya, edit video, tentukan berapa durasi video yang akan diubah menjadi GIF. Umumnya GIF berdurasi 2-5 detik saja jangan terlalu panjang karena justru bukan menyenangkan melainkan membosankan.
- Finally, klik ‘GIF’ di pojok kanan atas sebelah video tersebut, jika dirasa sudah siap untuk dikirim maka GIF kalian akan dikirim dengan menekan tombol pojok kanan bawah berwarna hijau ‘Send’.
5. Gickr
Cara membuat GIF dengan aplikasi online berikutnya adalah Gickr. Kalian bisa membuat GIF hingga 10 gambar, mengatur kecepatan transisi dan ukuran GIF yang bisa kalian atur kualitas gambar mulai dari 100 piksel hingga 450 piksel sehingga hasil gambarnya tidak pecah.
- Firstly, buka situs Gickr, aplikasi ini bisa kalian buka di PC dan gadget kalian. Selain itu, Gickr bisa langsung membuat GIF tanpa login terlebih dahulu. Kemudian muncul halaman utama seperti gambar berikut.
- Berikutnya, siapkan gambar yang akan dijadikan GIF dan klik ‘Choose File’ terdapat 3 kolom, masing-masing silahkan unggah gambar pada setiap kolom. Jika kalian ingin menambah foto lebih dari 3, klik ‘Add one more picture’. Maksimal 10 upload foto.
- Kemudian atur ukuran GIF yang akan diupload, klik ‘Size’ usahakan pilih ukuran size tidak terlalu tinggi atau rendah agar kualitas gambarnya bagus dan tidak pecah. Kalian pilih dan klik ‘Normal – 300px wide’.
- Jangan lupa atur kecepatannya juga, klik ‘Speed’, pilihlah kecepatan GIF yang diinginkan mulai dari sangat cepat hingga sangat lambat.
- Langkah terakhir adalah klik ‘Continue’ tunggu proses upload gambar hingga beberapa saat.
- Nah GIF kalian berhasil dibuat, hebatnya aplikasi online ini, kalian bisa menyimpan hasil GIF yang dibuat sendiri dengan klik ‘Download’ gratis tanpa berbayar.
6. IMGFlip
Cara membuat GIF dengan aplikasi online berikutnya adalah IMGFlip. Kalian bisa membuat GIF tanpa batasan upload gambar, mengatur kecepatan transisi dan ukuran GIF mulai dari 100 piksel hingga 450 piksel sehingga hasil gambarnya tidak pecah. Check it out!
- Firstly, buka situs IMGFlip, aplikasi ini bisa kalian buka di PC dan gadget kalian. Selain itu, IMGFlip bisa langsung membuat GIF tanpa login terlebih dahulu. Kemudian muncul halaman utama seperti gambar berikut.
- Kemudian pilih menu ‘Images to GIF’ klik ‘Upload Images’ atau kalian bisa gunakan url gambar. Pilih gambar sesuai selera dan klik ‘Open’.
- Jika kalian ingin menambah foto lebih dari 1, klik ‘Upload Images’pada kotak (1). Untuk pengaturan kecepatan, panjang, lebar dan posisi gambar bisa kalian gunakan pada area kotak (2), menambah gambar (3), crop GIF (4), menambahkan judul pada kotak (5).
- Setelah selesai melakukan pengaturan, selanjutnya tinggal kalian klik ‘Generate GIF’.
- Tunggu beberapa saat dan klik ‘Download .gif’
7. Make a Gif
Cara membuat GIF dengan aplikasi online berikutnya adalah Make a Gif. Kalian bisa membuat GIF tanpa batasan upload gambar, mengatur kecepatan transisi dan ukuran GIF mulai dari 100 piksel hingga 450 piksel sehingga hasil gambarnya tidak pecah. Check it out!
- Firstly, buka situs Make a GIF, aplikasi ini bisa kalian buka di PC dan gadget kalian. Selain itu, Make a Gif bisa langsung membuat GIF tanpa login terlebih dahulu. Muncul halaman utama seperti gambar berikut.
- Berikutnya, klik ‘Create a GIF’ pada menu atas dan pilih ‘Picture to GIF’.
- Selanjutnya akan muncul seperti tampilan dibawah, klik ‘Add Images’. Lalu pilih salah satu gambar dan klik ‘Open’. Kalian bisa mengunggah gambar satu per satu maupun secara bersamaan. Serta tidak ada batasan untuk mengunggah gambar di Make a Gif ini.
- Tunggu beberapa saat proses unggah gambar sampai selesai dan klik ‘Continue to Editing’ untuk melanjutkan proses edit berikutnya.
- Proses edit GIF berikutnya kalian bisa mengubah ukuran GIF pada kotak merah (1), menambahkan caption (2), menambah stiker (3), mengatur kecepatan GIF dengan menggeser kursor ke kanan dan kiri (4). Finally, klik ‘Continue to Publishing’.
- Berikutnya tambahkan judul dan hashtag seperti tren history di ig (instagram) jika diperlukan. Harus kalian untuk memilih kategori GIF kalian dan klik ‘Create your GIF’
- Finally, pada tempilan berikutnya terdapat beberapa pilihan mulai dari menyimpan, share link GIF ataupun download GIF hasil kreasi amazing kalian.
Setelah mencoba menggunakan aplikasi Make a Gif dengan tampilan fitur lengkapnya yang tetap simple dan praktis kalian pasti merasakan enjoy dalam penggunaannya.
8. GIF Mob
Cara membuat GIF dengan aplikasi online berikutnya adalah GIF Mob. Kalian bisa membuat GIF sebanyak kalian mau, mengatur kecepatan transisi dan ukuran GIF bisa kalian atur kualitas gambar sesuai unggahan gambar kalian. So, pilih gambar yang tidak pecah ya gaes.
- Firstly, buka aplikasi GIF Mob di gadget kalian. Jika belum punya, kalian bisa download dahulu di Playstore atapun App Store. Kemudian buka aplikasi tersebut.
- Berikutnya, siapkan gambar yang akan dijadikan GIF dan klik pada kotak merah nomor 2 untuk unggah gambar dari galeri. Jika kalian ingin mengambil gambar langsung bisa pilih kotak merah nomor 1 bergambar kamera.
- Jika mengambil dari galeri gambar, kalian tinggal pilih berapa gambar yang ingin kalian masukkan. Setelah selesai ketuk pada tanda centang di pojok kanan atas.
- Kemudian atur kecepatan GIF yang diinginkan dengan menggeser kursor pada kotak merah (1), kotak merah (2) untuk menghapus 1 gambar dan (3) menghapus semua gambar. Jika selesai melakukan pengaturan ketuk kotak merah (4) untuk mendowload.
- Selanjutnya muncul pilihan jenis gambar yang ingin kalian download, ketuk pilihan ‘GIF’.
- Tunggu beberapa saat. Setelah proses download selesai maka muncul notifikasi seperti dibawah. ‘Show me’ untuk langsung menunjukkan GIF hasil download atau juga kalian tinggal pilih ‘OK’.
Review setelah menggunakan aplikasi GIF Mob fitur untuk pengaturan gambar kurang lengkap, hanya terdapat fitur pengaturan kecepatan gerak gambar saja.
9. GIF Studio
Cara membuat GIF dengan aplikasi online berikutnya adalah GIF Studio. Bisa membuat GIF sebanyak kalian mau, mengatur kecepatan transisi dan ukuran GIF bisa kalian atur kualitas gambar sesuai unggahan gambar kalian. So, pilih gambar yang tidak pecah ya gaes.
- Firstly, buka aplikasi GIF Studio di gadget kalian. Jika belum punya, kalian bisa download dahulu di Playstore atapun App Store. Kemudian buka aplikasi tersebut.
- Berikutnya, pada tampilan halaman utama ketuk ‘Done’ dan langsung mengarah untuk memilih gambar yang akan dijadikan GIF sebanyak kalian mau karena tidak ada batasanya. Selesai memilih ketuk pada gambar centang pada pojok kanan atas.
- Jika kalian ingin menambah foto lebih dari 3, klik ‘Add one more picture’. Maksimal upload foto adalah 10.
- Kemudian ketuk pada gambar pojok kiri bawah untuk pengaturan ukuran gambar. Upayakan tidak terlalu tinggi dan lebar agar kualitas gambarnya bagus dan tidak pecah.
- Jangan lupa atur kecepatannya juga, ketuk pada symbol jam, atur kecepatan GIF yang diinginkan dengan menggeser kursor ke kiri untuk memperlambat dan ke kanan untuk mempercepat.
- Finally, setelah mengatur GIF sesuai dengan keinginan. Ketuk logo gambar, lalu pilih logo download. tunggu proses download gambar hingga selesai. Hasil GIF jenis file dalam bentuk PNG.
Setelah menggunakan aplikasi GIF Studio fitur untuk pengaturan gambar kurang lengkap, hanya terdapat fitur pengaturan kecepatan gerak gambar saja.
Pelajari Juga: 5 Cara Memotong Gambar di CorelDraw dengan Mudah
Bagaimana ulasan cara membuat GIF diatas? Menarik bukan? Dibandingkan dengan photoshop yang terkesan rumit dan hanya pengguna tetentu saja mampu mengoperasikannya. Dengan GIF maker online baik di PC ataupun android adalah pilihan tepat buat pemula.
Hasil GIF lebih maksimal dengan membuat GIF di PC, karena fitur edit GIF lebih lengkap jika dibandingkan dengan aplikasi GIF maker di gadget.
Leave a Reply